Meridian Tay Yang Tangan Usus Kecil
Perjalanan
meridian dari ujung jari kelingking tangan melintasi tepi telapak tangan
naik ke tangan, melintasi tulang belikat sampai di bahu bercabang
menjadi dua. sebuah cabang naik ke leher, pipi, pelipis, telinga dan
pangkal hidung bertemu dengan awal meridian Kandung Kemih. Cabang yang
ke bawah menembus Jantung menuju Usus Kecil dan terus ke Bawah melintasi
pangkal paha sampai kaki bagian bawah.
Jumlah Titik : 19 pasang
Pasangan Organ : Jantung
Elemen : Api
Panca indra : Lidah
Rasa : Pahit
Jam Kerja Organ: 13.00-15.00
Titik Mu : CV4
Titik Shu : BL27
Titik Alarm : CV13
Indikasi Umum Meridian Usus Kecil :
-
Mengatasi gangguan mata
-
Mengatasi gangguan leher dan telinga
-
Mengatasi gangguan bahu dan belikat
Kelainan pada Meridian Usus Kecil akan menyebabkan :
-
Penglihatan kabur, mata minus dan gangguan mata lainnya
-
Nyeri kuduk, nyeri dagu, nyeri kepala tidak dapat menoleh ke belakang (torticolis)
-
Tenggorokan nyeri, bengkak tonsil (amandel)
-
Pundak dan bahu seperti patah, nyeri sepanjang aliran meredianya
Titik-titik Meridian Usus Kecil
1. SI1 : Shaoze / Sao Ce (Sumur Kecil)
2. SI2 : Qiangu / Cien Ku (Jurang Terdepan)
3. SI3 : Houxi / Hen Si (Sungai di Belakang)
-
Titik Su – Kayu dan Titik Tonifikasi
-
Titik induk meridian Istimewa DU/GV
4. SI4 : Wangu / Wan Ku (Pergelangan Tangan)
5. SI5 : Yanggu / Yang Ku (Jurang Jantan)
6. SI6 : Yangliao / Yang Lao (Pensiun)
-
Istimewa utk bengkak pada kulit yang menyebabkan anggota badan sukar dibalik
-
Gangguan pergerakan jari-jari tangan, pergelangan tangan dan siku
-
Bebal dan nyeri dalam lengan dan bahu yang tak dapat diangkat
7. SI7 : Zhizheng / Ce Cen (Cabang yang Lurus)
-
Istimewa utk penyakit panas yang hebat
-
Titik Luo yang bercabang ke Ginjal
8. SI8 : Xiaohai / Siao Hai (Samudra kecil)
9. SI9 : Jianzhen / Cien Cen (Pundak Kesucian)
10. SI10 : Naoshu / Nao Su (Titik Tulang)
-
Titik pertemuan antara meridian Tai Yang tangan Usus Kecil dengan Meridian Istimewa Yang Qiao dan Meridian Istimewa Yang Wei
11. SI11 : Tianzong / Tien Cung (Nenek Moyang yang di Surga)
12. SI12 : Bingfeng / Ping Fung (Penahan Angin)
-
Titik pertemuan antara Meridian Tai Yang tangan Usus Kecil dengan Meridian Shao Yang tangan San Jiao dan Meridian Shao Yang kaki Kandung Empedu
13. SI13 : Quyuan / Ci Yen (Tembok Berliku)
14. SI14 : Jianwaishu / Cien Wai Su (Daerah Luar Pundak)
15. SI15 : Jianzhongshu / Cien Cung Su (Daerah Tengah Pundak)
16. SI16 : Tianchuang / Tien Cuang (Jendela Surga)
17. SI17 : Tianrong / Tien Rung
18. SI18 : Quanliao / Cuen Liao
19. SI19 : Tinggong / Ting Kung
sumber bacaan :
Ilmu Akupunktur RSCM
Pudji Hartanto, Seri Belajar Mandiri Terapi Holistik
Sim Kie Ji, Dasar Teori Akupunktur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar